top of page
  • Writer's picturemedia arah

Sekolah Ini Mengajarkan Siswanya Untuk Menjadi Sinterklas


Sumber : indovoice.com ; meghansara.com | Grafis : Zaldi

Arah Media – Sinterklas adalah tokoh legenda yang identik dengan pria tua berjanggut putih, berpakaian merah, memiliki perut yang gendut, dan selalu membagikan hadiah ke anak-anak di malam perayaan Natal. Sinterklas biasanya akan datang melalui cerobong asap untuk memberikan kadonya kepada anak-anak.


Terinspirasi dari kisah tersebut, Charles W. Howard, seorang aktor dari Amerika, mendirikan The Charles W. Howard Santa Claus School di Midland, Michigan, Amerika Serikat. Sekolah ini merupakan sekolah Sinterklas terbaik di dunia yang berdiri sejak 1937.


Dilansir dari IDNTimes.com, sekolah ini menjadi organisasi non-profit di bawah arahan Tom Valent (direktur sekolah) bersama sang istri, Holly Valent, sejak tahun 1987. Sekolah ini khusus mengajarkan para lansia yang ingin menjadi Sinterklas.


Para orang tua ini datang mengikuti kelas untuk belajar berbagai hal tentang Sinterklas. Mulai dari merias, tata cara berpakaian, cara berbicara, hingga berbelanja. Selain itu, mereka juga belajar cara menulis resume, beragam aksi panggung, dan cara menyerukan tawa khas Sinterklas yang berbunyi “ho-ho-ho”.


Jika seorang lansia ingin mengikuti kelas di sekolah ini, maka harus daftar terlebih dahulu di situs Charles W. Howard Santa Claus School. Selain mengisi identitas diri, pendaftar juga harus menjelaskan mengapa ingin mendaftar di kelas tersebut.


Setelah dinyatakan lolos, maka pendaftar akan menerima tagihan pembayaran melalui PayPal. Biaya pendaftarannya sendiri adalah sekitar Rp 7 juta untuk murid baru, dan Rp 6,7 juta untuk alumni.(Cescadeva)







Editor : Intan

0 views0 comments

Comments


Post: Blog2_Post
bottom of page