Arah Media - Pramuka merupakan pendidikan kepanduan yang ada di Indonesia. Dalam pendidikan yang diajarkan adalah ilmu pengetahuan umum dan pendidikan moral. Pramuka juga memiliki beberapa kelompok kerja atau satuan kerja, yang bertugas untuk membantu sesuai dengan profesi yang ada di Indonesia, yang disebut dengan Saka.
Khusus dalam penanganan menjaga keamanan, ada yang namanya Saka Bhayangkara. Saka tersebut bekerja sama dengan pihak kepolisian dan ikut bertugas bersama polisi.
Tugas yang dilakukan anggota Saka Bhayangkara adalah salah satunya, Patroli Arus Mudik (PAM). PAM sendiri bertugas menjaga keamanan dan diposisikan dalam tiap-tiap pos yang ada.
Jika sedang Lebaran, PAM bertugas dalam pos penjagaan lalu lintas dan ketika hari Natal dan Tahun Baru, personel PAM ditugaskan untuk menjaga keamanan gereja dan tempat keramaian. Hal ini sangat membantu jemaat karena mereka bisa fokus untuk ibadah.
Hal ini juga menggambarkan sikap toleransi antar umat beragama. Umat Kristiani merasa aman dengan adanya bantuan penjagaan dan di sisi lain muncul rasa hormat dan menghormati. Biasanya dalam perayaan Idul Fitri saat Muslim sedang sholat Ied, maka personel yang berjaga adalah orang yang berkeyakinan Kristiani atau lainnya. Begitu juga sebaliknya, jika Natal, saat jemaat Kristiani sedang beribadah, maka personel Muslim atau yang berkeyakinan lainnya ikut membantu.
Memang, walaupun personel ini tidak diberikan tugas utama dan hanya membantu pihak kepolisian, namun dengan adanya PAM pihak kepolisian atau yang berwenang sangat terbantu. Dengan adanya kegiatan ini, sudah memberikan bagaimana gambaran menjadi seorang abdi negara yang disegani oleh masyarakat.(Latief)
Editor : Intan
Comments